Tgk. Kayi sedang melayani penghobi batu |
Beberapa pemuda dan
anak-anak ikut memperhatikan proses pembuatan batu akik tersebut. Sekilas tidak
ada yang istimewa dari batu-batu itu, nyaris sama dengan batu akik kebanyakan.
Hanya saja batu akik Samudera Pasai didapat dari dalam tanah.
Pengelola usaha tersebut
menggali tanah yang diduga merupakan lokasi sisa kerajaan terdahulu. Selain
batu akik, pengelola yang juga pemilik lahan juga kerap menemukan pecahan
mangkuk atau piring yang terbuat dari keramik serta barang lainnya. Temuan itu
diduga kuat berasal dari sisa-sisa kerajaan Samudera Pasai.
Yusrizal sedang mengasah batu |
Usaha pembuatan batu
akik itu berada di Gampong Asan, Kecamatan Samudera, Aceh Utara. Berjarak
beberapa ratus meter dari Makam Sultan Malikussaleh.
Gubuk sederhana punya Tgk. Kayi ini terbuka
berukuran 2x3 meter itu berada di bawah rimbunan pohon jambu dengan jarak
sekitar 200 meter dari jalan pusat Keude Geudong menuju jalan Malikussaleh. Usaha kecil itu berjalan dengan omset
puluhan juta setiap bulannya.
Yusrizal sedang mengilatkan batu |
Di depan gubuk terdapat
sebuah rak kaca yang ditempatkan untuk memajang batu akik yang telah jadi.
Mulai ukuran kecil, sedang hingga besar. beberapa di antaranya sudah diikat
menjadi cincin siap pakai untuk ukuran jari dewasa.
“Pembuatan batu akik ini
sudah berjalan hampir 6 tahun. Saya (Awan Muis Bentoo) dan teman saya merupakan penghobi yang rencananya akan membeli batu Rubi dan Garnet,
sedangkan usaha ini milik Tgk Kayi, yang pagi harinya juga mengajar di SDN 12
Samudera Gampoeng Asan Samudera . Jika ada kunjungan
pendatang atau penziarah dari luar negeri khususnya Malaysia, omset penjualan
di atas Rp 2,5 juta per harinya.
Awan Muis Bentoo pembeli batu |
Yusrijal menambahkan,
dari ribuan batu akik yang ditemukan di dalam tanah, terdapat juga batu mulia.
“Ada yang berwarna
oranye jenis tourmaline, sedangkan yang merah merupakan delima siam dan yang agak
merah jambu ini namanya Rubi Mulia, dan yang berwarna campuran abu-abu kehitaman itu
jenis garnet,” tukasnya sambil menunjukan batu mulia miliknya.[]
Dibawah Ini adalah koleksi Batu saya dari Samudera Pasai
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi |
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi
|
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi
|
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi
|
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi
|
Batu Cincin Samudera Pasai Koleksi
|
Editor:AWANMUIS BENTOO
0 komentar:
Posting Komentar